Postserang Com TANGERANG -Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang mengatakan shalat tarawih berjamaah merupakan ibadah sekaligus menjadi momentum untuk silahturahmi dan mempererat persaudaraan antar masyarakat.
“Momentum tarawih berjamaah ini menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat tapi juga memperbanyak amal ibadah,” ungkap Sekda saat melaksanakan tarawih berjamaah di Masjid Nurul Hidayah Perumahan Graha Lestari, Kelurahan Mekar Bakti, Kecamatan Panongan, Jumat (15/03/24).
Menurut dia, melalui shalat tarawih berjamaah, pemerintah daerah juga berkesempatan untuk menginformasikan berbagai kegiatan pembangunan, pelayanan dan pemberdayaan yang akan, sedang dan telah dilakukan.
“Kami dari Pemerintah Kabupaten Tangerang ingin menjadikan kesempatan ini sebagai momentum untuk mendekatkan diri dan bersilaturahmi dengan masyarakat, menginformasikan berbagai pembangunan dan pelayanan yang dilaksanakan” ucapnya.
Pada kesempatan tersebut, atas nama pemerintah daerah, dia mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh masyarakat yang terus mendukung dan menyukseskan program-program pembangunan, khususnya saat penyelenggaraan Pilpres dan Pileg beberapa waktu yang lampau yang secara umum berjalan aman dan damai
“Terima kasih kepada warga masyarakat Panongan yang telah membantu untuk menyukseskan Pemilu dan Pileg 2024. Alhamdulillah pesta demokrasi pada 14 Februari 2024 lalu dapat berjalan dengan aman dan kondusif,” ujarnya.
Pada kegiatan tarawih berjamaah tersebut juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan secara simbolis kepada pengurus Masjid Nurul Hidayah. Dia berharap bantuan keagamaan tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk kemakmuran bersama.
“Pemda Kabupaten Tangerang pastinya akan memberikan perhatian kepada seluruh masjid yang ada di Kabupaten Tangerang. Semoga dengan bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya.”(Red/Posts)